LP Ma'arif NU Kudus menargetkan juara umum pekan olah raga-seni Ma'arif (Porsema), olimpiade Sains dan Ke NU-an, Juni mendatang. Hal ini ditegaskan ketua Kontingen Kudus H.Moch.Shonhadji dalam acara pemantapan atletnya di Aula kantor NU setempat, Ahad (27/5) pagi.
Dikatakan, Kudus mempersiapkan kontingen Porsema sejak awal melalui seleksi atlet tingkat kabupaten Januari lalu. Harapannya mampu mempertahankan juara umum yang pernah diraih dalam Porsema 2 tahun lalu di Semarang.
"Usai terbentuk kontingen, awal Mei para atlet kita gembleng dengan pembinaan dan latihan sebanyak 6 kali dalam sebulan," ujar Shonhadji.
Ia menjelaskan kontingen Kudus akan berlaga pada semua cabang yang diperlombakan mulai dari tingkat MI, MTs sampai MA/SMA.
"Kita mempersiapkan kontingen berjumlah 180 orang dengan rincian 138 atlet dan 42 offisial. Semuanya sudah menyatakan kesiapannya untuk meraih prestasi," tandasnya.
Diakhir acara pemantapan, pihaknya berharap para atlet bersungguh-sungguh dalam berlatih sebagai upaya meraih prestasi guna membawa nama harum kabupaten Kudus.
"Apalagi Kudus akan menjadi tuan rumah, tentu harus mampu meraih prestasi yang menggembirakan," imbuhnya.
Disamping mempersiapkan kontingennya, LP Ma'arif NU Kudus telah menunjukkan kesibukannya sebagai tuan rumah Porsema Jateng. Untuk sukses porsema itu, Ahad (27/5) malam Panitia Lokal mengadakan do'a bersama dengan membaca manaqib Syeh Abdul Qodir Jaelani di kantor NU setempat.
Disamping mempersiapkan kontingennya, LP Ma'arif NU Kudus telah menunjukkan kesibukannya sebagai tuan rumah Porsema Jateng. Untuk sukses porsema itu, Ahad (27/5) malam Panitia Lokal mengadakan do'a bersama dengan membaca manaqib Syeh Abdul Qodir Jaelani di kantor NU setempat.
"Kita berwasilah melalui pembacaan manaqib, semoga pelaksanaan porsema Jateng di Kudus nanti berlangsung lancar dan sukses. Sukses kegiatannya, juga sukses prestasinya bagi kontingen Kudus," kata ketua panitia lokal Slamet Rahardjo .
Sebagaimana diketahui, Porsema VIII Jawa tengah akan diadakan di Kudus pada tanggal 22-25 Juni mendatang dengan mempertandingkan 23 cabang olah raga, seni dan olimpiade Mapel sain & ke-NU-an. Porsema yang dilaksanakan 2 tahun sekali itu akan diikuti 35 kontingen LP Ma'arif NU se Jateng.
Sebagaimana diketahui, Porsema VIII Jawa tengah akan diadakan di Kudus pada tanggal 22-25 Juni mendatang dengan mempertandingkan 23 cabang olah raga, seni dan olimpiade Mapel sain & ke-NU-an. Porsema yang dilaksanakan 2 tahun sekali itu akan diikuti 35 kontingen LP Ma'arif NU se Jateng.
sumber : www.nu.or.id
Min minta tolong share hasil porsema ke 8 tahun 2012 se JATENG di kudus
ReplyDelete